Peminatan Bioteknologi Pertanian

Peminatan Bioteknologi Pertanian

Minat Bioteknologi Pertanian menekankan pada pengembangan organisme/tanaman yang dimodifikasi secara genetik baik melalui introduksi transgen maupun genome/gene editing untuk menghasilkan tanaman yang berproduksi tinggi, resisten terhadap penyakit, toleran cekaman abiotik, dan peningkatan kandungan nutrisi. Selain itu juga penggunaan marka molekular baik untuk identifikasi, analisis keragaman, maupun sebagai alat seleksi dalam pemuliaan tanaman merupakan bidang yang dikembangkan pada peminatan ini. Pendekatan rekayasa genetika tidak terlepas dari teknologi kultur jaringan yang dapat digunakan sebagai alat untuk transformasi genetik maupun perbanyakan secara in vitro.

Peminatan Bioteknologi Industri

Selengkapnya

Peminatan Bioteknologi Kesehatan

Selengkapnya

Peminatan Bioteknologi Tanah dan Lingkungan

Selengkapnya